Selasa, 28 Agustus 2018

Tips Menghilangkan Bopeng Di Wajah


Tips Menghilangkan Bopeng Di Wajah secara alami dengan ramuan tradisional, diantaranya sebagai berikut. Baca juga: Cara menghilangkan di wajah secara alami

Tips Menghilangkan Bopeng Di Wajah Secara Alami


1. Madu dan Jeruk Nipis
Cara pertama untuk mengobati bopeng adalah dengan menggunakan madu. Namun madu yang digunakan adalah madu yang murni yang bukan campuran. Madu sendiri sudah sejak lama dikenal sebagai bahan herbal alami yang sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Salah satu manfaatnya adalah untuk menghilangkan bopeng.

Cara menggunakannya, campurkan madu dengan perasan jeruk nipis atau kayu manis, kemudian dioleskan pada wajah hingga merata. Tunggu hingga masker mengering kemudian Anda bisa membilasnya dengan menggunakan air yang masih hangat.

2. Nanas
Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan masker buah nanas. Caranya juga sangat mudah, pertama-tama parut atau blender nanas hingga halus. Setelah itu oleskan pada wajah dan diamkan selama 20 menit. Selanjutnya bilas dengan air dingin hingga bersih.

3. Lidah Buaya
Tanaman ini memang dikenal memiliki manfaat yang sangat baik sekali untuk tubuh. Tanaman ini selain bisa digunakan untuk mengobati bopeng juga bisa digunakan untuk rambut, kulit dan yang lainnya.

4. Mentimun & Tomat
Selain dapat menghilangkan bekas luka, mentimun juga dapat melenyapkan bopeng di wajah. Caranya haluskan mentimun dan tomat kemudian campurkan keduanya hingga merata. Setelah itu jadikanlah masker di wajah Anda. Diamkan selama kurang lebih 20 menit lalu basuh dengan menggunakan air bersih.

5. Daun sirih
Salah satu khasiat daun sirih adalah untuk mengatasi masalah kulit bopeng akibat jerawat. Caranya, ambil 10 helai daun sirih lalu haluskan. Setelah itu, balurkan pada wajah dan diamkan hingga mengering lalu basuh hingga bersih. Lakukanlah ritual ini seminggu 3 kali agar mendapat hasil yang maksimal.

6. Cuka Apel
Untuk menghilangkan bopeng jerawat yang sudah lama maupun masih baru, Anda dapat menggunakan cuka apel yang banyak dijual di supermarket atau toserba. Gunakan cuka apel ini sebagai toner setelah Anda mencuci muka. Setelah didiamkan beberapa saat Anda dapat membilas wajah dengan air sampai bersih.

Tidak hanya bermanfaat sebagai cara menghilangkan bopeng bekas jerawat, cuka apel juga dapat mengecilkan pori-pori yang membesar. Meskipun pada awalnya wajah akan memerah dan terasa sedikit perih, tetapi cuka apel ini tidak menimbulkan efek samping yang berbahaya.

7. Jus Lemon
Jus lemon memiliki kandungan alpha hydroxy acid yang dipercaya dapat menghilangkan bekas jerawat secara alami. Namun, penggunaan jus lemon ini tidak dianjurkan bagi Anda yang memiliki kulit sensitif karena dapat menyebabkan iritasi.

Itulah Tips Menghilangkan Bopeng Di Wajah yang bisa Anda lakukan di rumah masing-masing. Selamat mencoba 


Baca juga artikel lainya:



1 komentar:

  1. Menangkan Jutaan Rupiah dan Dapatkan Jackpot Hingga Puluhan Juta Dengan Bermain di www(.)SmsQQ(.)com

    Kelebihan dari Agen Judi Online SmsQQ :
    -Situs Aman dan Terpercaya.
    - Minimal Deposit Hanya Rp.10.000
    - Proses Setor Dana & Tarik Dana Akan Diproses Dengan Cepat (Jika Tidak Ada Gangguan).
    - Bonus Turnover 0.3%-0.5% (Disetiap Harinya)
    - Bonus Refferal 20% (Seumur Hidup)
    -Pelayanan Ramah dan Sopan.Customer Service Online 24 Jam.
    - 4 Bank Lokal Tersedia : BCA-MANDIRI-BNI-BRI

    8 Permainan Dalam 1 ID :
    Poker - BandarQ - DominoQQ - Capsa Susun - AduQ - Sakong - Bandar Poker - Bandar66

    Info Lebih Lanjut Hubungi Kami di :
    WA: +855968010699
    Skype: smsqqcom@gmail.com

    BalasHapus

Penyebab Bau Mulut Dan Cara Mencegahnya

Penyebab Bau Mulut Dan Cara Mencegahnya - Napas tak sedap atau bau mulut, tentu saja sesuatu yang memalukan. Bau mulut juga bisa menunju...